DPRD Harapkan WTP - Berita Kubu Raya - Kalimantan Barat

Breaking

Unordered List

Tuesday, July 3, 2012

DPRD Harapkan WTP

WAKIL Ketua DPRD Kabupaten Kubu Raya, Usman, meminta agar pemerintah daerah segera memperbaiki laporan keuangan APBD secara proposional dan profesional. “Kita mendapat catatan laporan keuangan kita masih WDP (Wajar dengan Pengecualian, Red) dan menjadi WTP (Wajar Tanpa Pengecualian),” ungkapnya kepada Pontianak Post, kemarin, di Sungai Raya.

Menurut dia, penekanan persoalan WDP tersebut terjadi kepada tiga kriteria yang  harus menjadi atensi dinas teknis terkait. Misalnya, dia menjelaskan, menyangkut persoalan di Dinas Kesehatan (Dinkes) terkait adanya pengadaan obat yang belum clear.  Sementara di PDAM, dia menambahkan bagaimana persoalan masih adanya hibah dari priovinsi yang belum kelar. “Juga terkait aset dari pemerintah induk (Pemkab Pontianak, Red) belum tuntas atau selesai,” ujarnya.

Ia merasa optimis dan yakin dengan kerja keras intansi terkait. Figur yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kubu Raya tersebut menambahkan bahwa DPRD terus memberikan suport, sehingga penilaian nantinya akan meningkat dari WDP menjadi WTP. Penekannya, kembali diingatkan dia, adalah tiga kriteria temuan yang perlu menjadi atensi dinas terkait. “Ini tinggal persoalan pengaturan dalam managemen saja. Saya yakin di dinas teknis mampu mengatasinya,” ungkap dia. (den)

Sumber Pontianak Post

1 comment:

  1. Informasi yang bagus sobat. terima kasih sudah betbagi.........

    ReplyDelete